Dapatkan buku-buku karya Usni Arie terbaru (Penebar Swadaya Jakarta), Panen Lele 2,5 Bulan, Panen Bawal 40 Hari, Panen Ikan Mas 2,5 Bulan, Panen IKan Patin 3 Bulan. Tersedia kumpulan artikel budidaya ikan air tawar (23 jenis ikan), kumpulan artikel budidaya nila gesit. Miliki buku Kiat Sukses Beternak Kodok Lembu. Hubungi 081 563 235 990.

10 June 2008

Budidaya Nila Gift (teori dan praktek)

Nila GIFT adalah varitas nila hasil persilangan atau hibrid antara beberapa varitas nila dari beberapa negara di dunia. Persilangan itu melahirkan nila unggul yang diberi nama GIFT (Genetic Improvement of Farmed Tilapias). Varitas nila itu dikembangkan oleh ICLARM (International for Living Aquatic Resources Management) yang dibiayai oleh ADB (Asian Development Bank).


Nila GIFT memiliki bebepapa keunggulan, diantaranya :

a. Tumbuh lebih cepat, 5 kali lebih cepat dari nila dulu

b. Dapat mencapai ukuran besar, lebih dari 3 kg

c. Tahan terhadap perubahan lingkungan dan serangan penyakit.

d. Sangat respon terhadap pakan tambahan

e. Tahan hidup pada kadar garam tinggi, lebih dari 30 ppt

f. Mudah dibudidayakan


Budidaya ikan nila GIFT tidak sulit, mulai dari pembenihan hingga pembesaran. Hal ini wajar, karena nila GIFT mudah sekali berkembang biak. Nila GIFT dapat memijah secara alami, baik di kolam tanah, bak-bak semen dan jaring terapung. Teknik pemijahannya sangat praktis, tinggal memasukan jantan dan betina, induk nila GIFT dapat memijah dengan sendirinya, dan benih-benihnya dapat dipanen dalam waktu yang singkat.


Pembesaran nila GIFT juga sangat mudah. Kegiatan itu bisa dilakukan di kolam tanah, jaring terapug dan juga kolam air deras. Pada pembesaran di kolam dapat dilakukan secara monokultur dan polikultur. Pada pembesaran dijaring terapung dapat dilakukan pada lapis kedua, dimana ikan itu tidak perlu diberi pakan tambahan, atau hanya menyantap makanan sisa. Keadaan ini sangat menguntungan, karena tidak perlu membeli pakan tambahan.


Meski budidaya nila GIFT sangat mudah, tetapi untuk mendapatkan hasil yang maksimal, ada rahasianya. Ingin tahu rahasia itu, bacalah Buku PEMBENIHAN DAN PEMBESARAN NILA GIFT yang diterbitkan oleh Penebar Swadaya Jakarta. Selain bisa mendapatkan teknik budidaya yang baik, anda juga bisa tahu tentang biologi dan analisis usaha. Dapatkan sekarang juga di took-toko buku terdekat.